Adiwiyata Salah Satu Pendukung Adipura
Sebagai upaya menjemput Adipura, salah satu program Dinas Lingkungan Hidup Samarinda yakni program adiwiyata.
Staf Seksi Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup DLH Samarinda, Milawati mengatakan, salah satu penilaian Adipura adalah bagaimana upaya dalam pengurangan sampah kota. Salah satunya melalui sektor kecil yakni di sekolah-sekolah melalui adiwiyata.
“Melalui adiwiyata ini kami mengajak sekolah-sekolah untuk peduli dan berbudaya lingkungan. Selain itu juga mengajarkan bagaimana pengurangan sampah kepada para murid dan warga sekolah yang terlibat,” katanya.

Dia menyebutkan, adiwiyata ini tidak hanya bagaimana penanganan lingkungan dan sampah saja, tetapi menyeluruh hingga di kurikulum pembelajaran.
“Dalam hal pengurangan sampah kota. Ini juga salah satu upaya agar sekolah-sekolah juga harus ikut mendukung dalam menjemput adipura,” tambahnya.
Sumber :
https://kaltimtoday.co/adiwiyata-salah-satu-pendukung-adipura/
Latest from Super User
- Land Cleaning / Pembersihan Lahan untuk Penanaman di Sempadan Sungai
- Penilaian dan Verifikasi Lapangan Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah untuk Calon Sekolah Adiwiyata Tingkat Propinsi Tahun 2023
- Koordinasi, Sinkronisasi dan Pelaksanaan Pencegahan Pencemaran Lingkungan Hidup Dilaksanakan Terhadap Media Tanah Air Udara dan Laut.
- Penilaian dan Verifikasi Lapangan Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah untuk Calon Sekolah Adiwiyata Tingkat Propinsi Tahun 2023
- Pengawas Lingkungan Hidup Ahli Muda mengikuti Pengembangan Kapasitas Pejabat Pengawas Lingkungan Hidup Kabupaten/Kota dan Provinsi Kalimantan Timur yang bertempat di Swissbel Hotel Balikpapan